
SETIAP transaksi kini bisa membawa pelanggan ke destinasi impian. Dalam perayaan ulang tahun ke-5, Tokoplas, platform digital B2B terkemuka di industri petrokimia, menghadirkan program loyalitas inovatif hasil kolaborasi eksklusif dengan Singapore Airlines.
Melalui program itu, pelanggan tidak hanya mendapatkan bahan baku berkualitas tetapi juga kesempatan mengumpulkan Tokoplas Coin dan KrisFlyer miles, yang bisa ditukar dengan berbagai keuntungan, termasuk tiket penerbangan dan upgrade kelas pesawat.
"Bayangkan, setiap transaksi Anda di Tokoplas kini bukan hanya sekadar pembelian bahan baku, tetapi juga sebuah langkah menuju perjalanan impian bersama Singapore Airlines," ujar CEO PT Tokoplas Ecommerce Indonesia Antoni Gunawan, Rabu (19/3).
Bagi Tokoplas, program itu bukan sekadar strategi bisnis, melainkan bentuk apresiasi bagi pelanggan yang telah setia menggunakan platform ini. Setiap transaksi yang dilakukan akan memberikan reward yang dapat ditukarkan dengan berbagai keuntungan, mulai dari voucher belanja hingga pengalaman terbang eksklusif.
Dengan cara tersebut Tokoplas ingin memastikan bahwa digitalisasi industri petrokimia tidak hanya membawa efisiensi, tetapi juga nilai tambah yang nyata bagi penggunanya.
Kolaborasi dengan Singapore Airlines juga mempertegas ambisi Tokoplas dalam memberikan pengalaman terbaik bagi pelanggan. Maskapai ini dikenal dengan layanan premiumnya, jaringan penerbangan global, serta kenyamanan tingkat tinggi.
Dengan integrasi ke dalam program KrisFlyer, pelanggan Tokoplas kini memiliki lebih banyak opsi untuk menikmati manfaat dari transaksi bisnis mereka.
Peluncuran program tersebut juga menjadi momentum bagi Tokoplas dalam menegaskan posisinya sebagai pionir digitalisasi industri petrokimia di Indonesia. Lima tahun terakhir, Tokoplas telah memproses lebih dari 30.000 transaksi dan menjadi rumah bagi lebih dari 100 seller yang menawarkan berbagai jenis resin plastik berkualitas tinggi.
Seiring dengan pertumbuhan konsumsi petrokimia yang diprediksi mencapai 7,5 juta ton pada 2025, Tokoplas semakin memperkuat ekosistem bisnisnya dengan menghadirkan berbagai solusi, termasuk sistem pembayaran fleksibel dan pengiriman ke seluruh Indonesia.
Antoni menegaskan bahwa perjalanan Tokoplas masih panjang. Dengan investasi berkelanjutan di bidang teknologi serta perluasan jaringan kemitraan, perusahaan ini berambisi menciptakan ekosistem yang lebih efisien dan terhubung bagi industri petrokimia.
Program loyalitas itu diharapkan dapat meningkatkan retensi pelanggan serta mendorong pertumbuhan transaksi di platform.
Bagi pelanggan, program itu bukan hanya soal keuntungan material, tetapi juga pengalaman. Dengan setiap transaksi, mereka tidak hanya memastikan kelangsungan bisnis tetapi juga membuka peluang untuk menikmati perjalanan eksklusif ke berbagai destinasi. (E-4)