
Dalam semangat kebersamaan dan kepedulian di bulan suci Ramadan, Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kabupaten Tapanuli Utara menggelar aksi berbagi takjil bagi masyarakat. Kegiatan ini berlangsung di Jalan Perdinand Lumbantobing No. 23, Tarutung, pada Jumat (28/3) pukul 17.30 WIB dan mendapat sambutan hangat dari warga sekitar.
Ketua SMSI Tapanuli Utara, Darwin Nainggolan, menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan sekadar berbagi makanan berbuka, tetapi juga sebagai bentuk kepedulian sosial dan kebersamaan di tengah masyarakat.
"Ini adalah momentum berbagi dan mempererat tali silaturahmi. Kami ingin kegiatan ini menjadi agenda tahunan SMSI agar semakin banyak masyarakat yang merasakan manfaatnya," ujar Darwin.
Senada dengan itu, Sekretaris SMSI Tapanuli Utara, Hengki Lumbantobing, menuturkan bahwa aksi ini lahir dari inisiatif keluarga besar SMSI Tarutung sebagai wujud nyata kepedulian terhadap sesama.
"Kami ingin Ramadan ini menjadi penuh berkah, bukan hanya bagi yang berpuasa, tetapi juga bagi semua yang terlibat dalam kegiatan ini. Semoga ke depannya semakin banyak pihak yang tergerak untuk berbagi," kata Hengki.
Kegiatan berbagi takjil ini disambut antusias oleh masyarakat, terutama para pengguna jalan yang tengah dalam perjalanan menuju waktu berbuka puasa. Warga berharap aksi sosial semacam ini terus berlanjut dan menjadi inspirasi bagi komunitas lain untuk berbagi kebaikan.
Dengan semangat kebersamaan, SMSI Tapanuli Utara berkomitmen untuk terus menghadirkan program-program sosial yang bermanfaat bagi masyarakat. (H-1)