Restoran Syrco BASÈ Raih Gold Award di Ajang Prestige Gourmet Awards 2025

7 hours ago 1
Restoran Syrco BASÈ Raih Gold Award di Ajang Prestige Gourmet Awards 2025 Restoran Syrco BASÈ di Ubud mengukir prestasi dalam dunia gastronomi Indonesia dengan meraih Gold Award pada ajang Prestige Gourmet Awards 2025. Penghargaan bergengsi ini menempatkan Syrco BASÈ di jajaran 30 restoran terbaik di Indonesia, mempertegas posis(Dok. Syrco BASÈ)

RESTORAN Syrco BASÈ di Ubud mengukir prestasi dalam dunia gastronomi Indonesia dengan meraih Gold Award pada ajang Prestige Gourmet Awards 2025. Penghargaan bergengsi ini menempatkan Syrco BASÈ di jajaran 30 restoran terbaik di Indonesia, mempertegas posisinya sebagai pionir conscious dining dengan cita rasa tinggi dan pendekatan berkelanjutan.

Diselenggarakan oleh Prestige Indonesia, majalah gaya hidup mewah papan atas, ajang ini digelar pada 5 Mei 2025 di Jakarta dan melibatkan lebih dari 30 juri dari berbagai latar belakang, dari dunia kuliner hingga seni dan budaya.

Syrco BASÈ menjadi satu dari hanya sepuluh restoran yang menyabet Gold Award, menunjukkan apresiasi yang tinggi terhadap filosofi kulinernya yang otentik dan berbasis bahan lokal.

"Kami merasa terhormat diakui oleh Prestige Indonesia. Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi atas semangat tim dan dedikasi kami dalam menyajikan perjalanan bersantap yang kreatif, tulus, dan berkesan di Ubud," ujar Chef Syrco Bakker sosok di balik restoran tersebut.

Mengusung konsep farm-to-table, Syrco BASÈ dikenal dengan layanan hangat dan ruang eksklusif KU Culinary Atelier, sebuah area makan dengan 12 kursi yang menghubungkan tamu secara langsung dengan cerita di balik setiap hidangan.

Filosofi restorannya berpijak pada prinsip TNT, yaitu Traceability, Nature, and Transparency, sebagai wujud komitmen terhadap rantai pasok yang adil dan berintegritas.

Didirikan pada awal 2024 oleh Chef Syrco Bakker, peraih dua bintang Michelin, Syrco BASÈ tak hanya membawa pengalaman fine dining kelas dunia ke Indonesia, tetapi juga merayakan kekayaan hasil bumi lokal dan tradisi kuliner nusantara.

Dalam waktu kurang dari setahun, restoran ini telah masuk daftar 20 restoran terbaik di Bali versi Traveller dan dinobatkan oleh Travel + Leisure Tastemakers sebagai salah satu Best Restaurant in Indonesia 2024. (E-1)

Read Entire Article
Tekno | Hukum | | |