
BADAN Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca di wilayah DKI Jakarta, Rabu (23/4), akan hujan ringan pada siang dan sore hari.
Pada Rabu (23/4) pagi, seluruh wilayah DKI Jakarta diprediksi akan berawan dengan suhu rata-rata 28-31 derajat Celcius, sedangkan untuk kelembapan udara 64%-77%, dan kecepatan angin berada di angka 4,7 km/jam.
Memasuki siang hari, sebagian besar wilayah diperkirakan akan mengalami hujan ringan, kecuali Kepulauan Seribu yang akan berawan.
Suhu rata-rata 29-32 derajat Celcius, kelembapan udara 59%- 80%, sedangkan kecepatan angin berkisar 4,3-15,3 km/jam.
Pada sore hari, sebagian wilayah DKI Jakarta akan diguyur hujan ringan disertai petir, kecuali Kepulauan Seribu yang akan cerah.
Suhu rata-rata 27-31 derajat Celcius, sedangkan kelembapan udara diperkirakan 70%-84% dan kecepatan angin berada di angka 0,7-19,7
km/jam.
Rabu malam, Jakarta diprediksi akan cerah, kecuali Jakarta Pusat dan Jakarta Utara yang akan hujan disertai petir.
Suhu rata-rata 26-28 derajat Celcius, kelembapan udara 78%-91%, dan kecepatan angin 1,7-24,1 km/jam.
Sementara, pada Kamis (24/4) dini hari, sebagian wilayah Jakarta diperkirakan akan berawan, kecuali Jakarta Pusat, Jakarta Utara, dan Kepulauan Seribu yang kemungkinan akan cerah berawan.
Suhu rata-rata 25-28 derajat Celcius, sedangkan untuk kelembapan udara 83%-96%, lalu untuk kecepatan angin berada di angka 1,9-19,7 km/jam. (Ant/Z-1)