Ibni Mualim Rilis Single Terbaru, Terang Benderang

1 week ago 11
Ibni Mualim Rilis Single Terbaru, Terang Benderang Ibni Mualim(MI/HO)

SETELAH sukses dengan single Cinta adalah Anugerah, di awal 2025, penyanyi, gitaris, pencipta lagu, dan konten kreator, Ibni Mualim, merilis karya terbarunya yang berjudul Terang Benderang. 

Lagu ini telah tersedia di seluruh platform musik digital sejak 20 Februari 2025.

Terang Benderang merupakan refleksi perjalanan hidup seseorang yang berjuang menuju masa depan. 

Ibni Mualim mengajak pendengar untuk memahami bahwa dalam perjuangan, kita harus melalui berbagai proses kehidupan untuk menjadi yang terbaik. 

Caci maki dan pujian adalah hal yang biasa; yang terpenting adalah terus berjalan dengan ketenangan. Ia juga menekankan pentingnya memaafkan mereka yang mencela karena ketidaktahuan, serta berdamai dengan segala situasi demi mencapai masa depan yang cerah.

Dengan suara khasnya yang serak basah dan teknik vokal baru, Ibni Mualim berhasil menyampaikan pesan lagu ini dengan mendalam. 

Liriknya menggambarkan perjalanan hidup di tengah hiruk-pikuk kota besar, menghadapi berbagai tantangan, namun tetap optimis bahwa roda kehidupan akan berputar dan pagi yang terang akan datang setelah malam yang gelap.

Lagu Terang Benderang kini dapat dinikmati di berbagai platform musik digital. (Z-1)

Read Entire Article
Tekno | Hukum | | |