
PT Indonesian Paradise Property Tbk dorong pertumbuhan pendapatan properti berupa apartemen lewat Antasari Place. Perusahaan menargetkan pertumbuhan pendapatan di tahun ini sekitar 20%. Chief Project Marketing PT Indonesian Paradise Property Reagan Halim mengatakan hampir 75% unit Antasari Place sudah terjual dan kini tersisa 100-150 unit.
“Jadi kita terjual saat ini kurang lebih 75%. Jadi boleh dibilang secara unit mungkin sekitar 100-150 unit masih tersisa. Untuk harga kita membuka sekitar Rp1,3 miliar hingga Rp3 miliar,” ujar Reagan Halim saat peresmian Antasari Place pada Selasa (18/3).
Ia juga mengungkapkan pihaknya menawarkan program bernama free (fixed return easy earning). Program free ini menawarkan cicilan KPR dengan biaya yang rendah.
“Dalam menyambut serah terima dan idul fitri ini, kami menawarkan program bernama free (fixed return easy earning). Apabila Bapak/Ibu yang mengambil program free ini selama 3 tahun pertama, unit yang diambil akan dijamin sama untuk dikelola, sehingga cicilan KPR setiap bulannya hanya 500 ribu sampai 1,5 juta,” imbuhnya.
Antasari Place memiliki 3 tipe unit yang berbeda. Yang pertama tersedia tipe studio, tipe unit kedua memiliki satu kamar tidur, dan terakhir tipe unit memiliki 2 kamar tidur.
Antasari Place juga memiliki fasilitas yang lengkap dan akses yang mudah dijangkau. Fasilitas yang disediakan seperti kolam renang, taman bermain anak-anak, tempat fitnes dan tentunya keamanan yang baik dan setiap pemilik unit memiliki akses masuk masing-masing.
“Orang selalu bilang lokasi is the king, cuman sekarang tambahan selain lokasi adalah akses. Sekarang akses ini paling penting. Kita bisa lihat mau ke tol dalam kota juga dekat, mau ke TB. Simatupang, Bandara, ataupun Pondok Indah sangat mudah aksesnya,” sambung Reagan Halim.
PT Indonesia Paradise Property Tbk berharap, dengan serah terima unit Antasari Place di tengah-tengah masyarakat bisa membawa pertumbuhan pendapatan semakin tercapai dan tentunya bisa berinovasi di properti-properti lainnya. (E-3)