
PENGAMAT sepak bola nasional Kesit B Handoyo menilai Gerarld Vanenburg menjadi sosok yang tepat menggantikan Indra Sjafri di kursi pelatih timnas U-20 Indonesia.
Asisten pelatih timnas Indonesia Patrick Kluivert itu sudah ditunjuk PSSI menjadi pelatih timnas U-23. Namun, kata Kesit, Vanenburg juga cocok melatih tim kelompok umur lainnya, seperti timnas U-20.
Kesit mencontohkan peran ini seperti yang dijalankan pelatih timnas Indonesia sebelumnya, Shin Tae-yong, yang pernah merangkap menjadi pelatih tim kelompok umur dan timnas senior.
"Kalau saya sih Gerald yang bakal dipercaya. Walaupun dia asisten pelatih, tapi kan itu nyambung sama Patrick. Mungkin kayak Shin Tae-yong megang U-20 dulu," kata Kesit seperti dikutip Antara, Rabu (26/2).
Tak hanya menjadi pelatih timnas U-20, Kesit juga menilai bahwa Vanenburg berpotensi mengisi kursi pelatih timnas sepak bola Indonesia di SEA Games 2025 Thailand yang dimainkan akhir tahun nanti.
"Vanenburg bisa jadi pelatih di SEA Games. Tim U-23 itu menurut saya pelatihnya ada yang lain, jangan-jangan Vanenburg yang megang tim SEA Games. Kalau nanti Indra dilibatin ya boleh-boleh saja, tapi dia bukan pelatih utamanya," kata Kesit.
Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo pada Senin (24/2) mengatakan pelatih SEA Games 2025 akan ditugaskan kepada Indra. "Beliau (Ketua Umum PSSI Erick Thohir) menyampaikan ke saya bahwa Coach Indra Sjafri tetap ditugaskan untuk mempersiapkan (timnas sepak bola Indonesia ke ajang) SEA Games".
Namun, pada keesokan harinya, Selasa, Ketum PSSI Erick Thohir untuk sementara membantah kabar tersebut. (Ant/P-4)