PDIP Bahas Kerja Sama Politik dengan Pemerintah di Kongres

2 weeks ago 17
PDIP Bahas Kerja Sama Politik dengan Pemerintah di Kongres Wakil Ketua Komisi II DPR RI, Aria Bima (kiri), Wakil Kepala Staf Kepresidenan, Muhammad Qodari (tengah) saat diskusi Prospek Demokrasi Indonesia di Masa Pemerintahan Prabowo Subianto(MI/Usman Iskandar)

PDIP akan membahas kerja sama politik dengan pemerintahan Presiden Prabowo Subianto. Pembicaraan itu akan terlaksana pada Kongres VI PDIP pada April 2025.

"Mengenai hal yang terkait dengan kerja sama antarpartai politik di pemerintahan, saya kira sudah tegas PDIP akan membahas itu di dalam kongres partai dalam waktu dekat," kata politikus PDIP Aria Bima di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, 26 Februari 2025.

Aria mengatakan PDIP tengah menjalin komunikasi. Salah satunya ditunjukkan oleh Ketua DPP PDIP Puan Maharani yang datang pada Kongres VI Partai Demokrat.

"Saya mengapresiasi Mbak Puan cukup luas di dalam berkomunikasi dengan lintas partai politik karena saat ini memang kita butuh komunikasi," ucap Aria.

Kehadiran Puan pada Kongres VI Partai Demokrat sejatinya menjadi kejutan. Terlebih Puan disambut Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Namun, Aria meminta bukan diartikan gabung ke Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus.

"Enggak (gabung KIM Plus), saya kira Mbak Puan menempatkan pada posisi satu, dia juga sebagai Ketua DPR yang dekat dengan seluruh partai politik. Di satu pihak memang itu undangan kepada PDI Perjuang untuk menghadiri ulang tahun Demokrat," ujar Aria. (M-3)

Read Entire Article
Tekno | Hukum | | |