Blibli Catat Lonjakan Penjualan EV

12 hours ago 5
Blibli Catat Lonjakan Penjualan EV Ilustrasi Blibli(Dok.Blibli)


BLIBLI mencatat lonjakan transaksi mobil listrik berbasis baterai (BEV) hingga tiga kali lipat pada kuartal pertama 2025 dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Hal itu sekaligus menandai perubahan minat masyarakat urban dan mengandalkan pembelian kendaraan melalui platfom digital.

Kehadiran kendaraan listrik (electric vehicle/EV) juga sejalan dengan upaya mencapai Sustainable Development Goals (SDG) terkait energi bersih, konsumsi bertanggung jawab, dan aksi iklim. Tren peningkatan penjualan kendaraan listrik itu juga mengindikasikan tumbuhnya gaya hidup berkelanjutan di masyarakat.

Data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) menunjukkan, penjualan BEV di tanah air menembus lebih dari 16.000 unit sepanjang kuartal pertama 2025.

Sebagai platform gaya hidup omnichannel, Blibli menghadirkan berbagai pilihan EV dari brand tepercaya, menjamin keaslian produk, harga terbaik, cicilan 0%, serta sistem pembayaran yang aman.

Tidak hanya menawarkan produk, Blibli juga memperkuat komitmennya terhadap keberlanjutan melalui program Blibli Tiket Action, termasuk layanan Green Delivery menggunakan EV dan Take-back Program untuk daur ulang kemasan menjadi bibit pohon.

"Kami yakin teknologi dan gaya hidup bisa saling menguatkan untuk menciptakan masa depan yang berkelanjutan. Blibli hadir dengan layanan lengkap, aman, dan nyaman untuk masyarakat yang ingin beralih ke kendaraan listrik dan hidup lebih bertanggung jawab terhadap lingkungan," kata VP Automotive Blibli Eddy Lukita dikutip dari siaran pers, Minggu (27/4).

Pemerintah Indonesia memperkuat transisi menuju EV dengan berbagai insentif, seperti pembebasan aturan ganjil-genap, pengurangan pajak kendaraan bermotor (PKB), subsidi pembelian motor listrik baru, konversi motor berbahan bakar fosil, hingga penghapusan biaya balik nama kendaraan listrik.

Dalam situasi ekonomi yang penuh tantangan, menjadi smart buyer adalah pilihan bijak. Blibli mendukung langkah itu melalui berbagai penawaran, seperti diskon hingga Rp5 juta untuk motor listrik Polytron, dan tambahan diskon hingga Rp2,5 juta untuk beragam produk otomotif.

Sepanjang 2024, Blibli mencatat beberapa tren, seperti BYD M6 menjadi mobil listrik terlaris, sedangkan Polytron Fox R mendominasi kategori motor. Lalu BMW i7 xDrive 60 menjadi EV termahal yang terjual lewat platform tersebut. Kemudian transaksi mencakup berbagai wilayah hingga Kalimantan, dengan warna favorit mobil antara lain putih, hitam, dan silver.

Dengan dukungan dari agen pemegang merek seperti Wuling, Chery, BYD, Polytron, Volta, dan Alva, Blibli membangun ekosistem EV yang tidak hanya lengkap, tetapi juga berkelanjutan. "Bagi pelanggan yang ingin mengambil keputusan sadar dalam berbelanja, Blibli adalah tempat terbaik. Setiap pembelian EV bukan hanya soal mobilitas, tetapi juga kontribusi nyata bagi bumi," pungkas Eddy. (E-2)

Read Entire Article
Tekno | Hukum | | |