
KABAR duka bagi pendaki Gunung Lawu. Wakiyem atau biasa disapa Mbok Yem, pemilik warung legendaris di puncak Gunung Lawu, Jawa Tengah, meninggal dunia pada Rabu (23/4) siang.
Mbok Yem meninggal di kediamannya di Desa Gonggang, Magetan pada usia 82 tahun.
Kabar duka disampaikan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Magetan melalui akun Instagram resminya @diskominfomagetan.
“Segenap Jajaran Pemerintah Kabupaten Magetan Mengucapkan Bela Sungkawa dan Turut Berduka Cita, yang Sedalam-dalamnya Atas berpulangnya Wakiyem (Mbok Yem) (Pemilik warung di Hargo Dumilah Gunung Lawu),” tulis akun Instagram @diskominfomagetan.
Kondisi kesehatan Mbok Yem dikabarkan menurun sejak Februari 2025.
Nama dan warung Mbok Yem memang sudah tidak asing di telinga pendak Gunung Lawu. Dia penjual makanan dan minuman di Hargo Dalem, berjarak sekitar 100 meter dari puncak utama Lawu, Hargo Dumilah.
Warung Mbok Yem di Gunung Lawu, Jawa Tengah/ (MI/BRIYAN B HENDRO)
Kepergian Mbok Yem menyisakan duka mendalam, terutama bagi komunitas pendaki. Selamat jalan, Mbok Yem. (P-4)